Rabu, 11 Juli 2012

RESENSI BUKU RAGAM DAN ANALISIS KALIMAT

RESENSI BUKU RAGAM DAN ANALISIS KALIMAT Nama : Fitria Nurkholis Nim : A 310080234 Judul : Ragam dan Analisis Kalimat Bahasa Indonesia Penulis : Prof. Dr. Markhamah, M. Hum Cetakan pertama : Pebruari 2009 Penerbit : Muhammadiyah University Press Kota Terbit : Surakarta Tebal Buku : 184 halaman Resensi Buku Pada buku ini dideskripsikan pengertian kalimat. Pengertian kalimat ada berbagai macam. Dalam berbagai buku sintaksis yang sangat beragam. Berbagai pengertian yang beragam tidak dapat dikelompokan, yakni: pengertian kalimat yang mempertimbangkan makna, pengertian kalimat yang tidak mempertimbangkan makna, pengertian kalimat yang ada dalam tatabahasa baku. Ketiga kelompok definisi itu menunjukan adanya komponen yang berbeda-beda. Harapan pembaca dapat memahami perbedaan komponen-komponen itu pembaca akhirnya terampil mengidentifikasi dan menentukan satuan bahasa yang disebut kalimat dan bukan kalimat. Pembaca juga harus memahami dan dapat mengidentifikasi unsur-unsur kalimat. Oleh karena itu pada buku ini juga dibahas mengenai unsure-unsur kalimat, yang terdiri atas unsure segmental dan supra segmental. Pada unsure segmental dikaji mengenai unsure inti dan bukan inti, sedangkan komponen suprasegmental yang dibicarakan adalah jeda, aksen, tempo dan nada. Hal itu di tuangkan dalam bab II. Jadi bab II, yang berjudul pengertian dalam unsure kalimat berisi pengertian sintaksis, ruang lingkup sintaksis, pengertian kalimat, pengenalan kalimat, dan unsur-unsur kalimat. Kelebihan : Isi buku sudah lengkap sehingga tidak memerlukan buku referensi yang lain lagi dan sangat cocok untuk di baca khususnya bagi para mahasiswa. Buku ini juga memberikan banyak ilmu pengetahuan baru yang mungkin selama ini sering kita dilupakan . Penjelasan yang diberikan pada buku ini cukup jelas dan mudah untuk dipahami maknanya. Penulisannya juga sudah sistematis sehingga tidak membingungkan pembaca. Dalam penulisan buku sudah teratur dan cukup jelas. Kelemahan Adapun kelemahan dari buku ini adalah masih adanya beberapa kata yang dalam penulisannya kurang tepat dan tidak baku. Selain itu, banyak contoh yang masih membingungkan bagi pembaca.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar